Sabtu, 28 Oktober 2017

Pengertian Informasi Menurut Para Pakar

Menurut Sutarman, Pengertian Informasi adalah sekumpulan fakta (data) yang diorganisasikan dengan cara yang tertentu, sehingga mereka mempunyai arti bagi si penerima.
 
Pengertian Informasi Menurut Edhy Sutanta adalah hasil dari pengolahan data-data, sehingga menjadi bentuk yang penting bagi si penerimannya dan mempunyai kegunaan sebagai dasar di dalam pengambilan keputusan yang dapat dirasakan akibatnya secara langsung saat itu juga atau secara tidak langsung pada saat mendatang.
 
Menurut Pendapat Jogiyanto, Pengertian Informasi ialah data yang diolah menjadi bentuk yang berguna bagi para pemakainya.
 
Pengertian Informasi Menurut Krismiaji ialah data yang telah diorganisasi dan telah memiliki kegunaan dan manfaat.
 
Menurut Raymond Mc Leod, Pengertian Informasi adalah data yang telah diolah menjadi bentuk yang memiliki arti bagi si penerima dan bermanfaat bagi pengambilan keputusan saat ini atau mendatang.
 
 
Dari pengertian informasi yang dikemukakan oleh para pakar di atas, dapat disimpulkan bahwa Pengertian Informasi adalah data yang diolah menjadi bentuk yang berguna untuk membuat keputusan. Informasi ini berguna untuk pembuat keputusan, karena informasi menurunkan ketikdakpastian (meningkatkan pengetahuan). Informasi ini menjadi penting disebabkan karena berdasarkan informasi itu para pegelola dapat mengetahui kondisi objektif perusahaannya. Informasi tersebut merupakan hasil pengolahan data atau fakta yang dikumpulkan dengan metode ataupun cara-cara tertentu.
 
 
Prosedur adalah tata cara yang meliputi strategi, kebijakan, metode dan peraturan-peraturan yang ada di dalam menggunakan sistem informasi berbasis komputer.
 
 
Burch dan Grudnistki mengatakan bahwa Sistem Informasi yang terdiri dari komponen-komponen di atas disebut dengan istiah blok bangunan (building block), blok keluaran (out black), blok teknologi (technology block), blok basis data (database block) dan blok kendali (control block). Sebagai suatu sistem, ke enam blok tersebut masing-masing saling berinteraksi satu sama lainnya di dalam membentuk satu kesatuan untuk mencapai sasarannya.
 
 
1. Blok Masukan
 
Input mewakili data yang masuk ke dalam sistem informasi. Input di sini termasuk metode-metode dan media untuk menangkap data yang akan dimasukkan, berupa dokumen-dokumen dasar.
 
 
2. Blok Model
 
Blok ini terdiri dari kombinasi prosedur, logika dan model matematika yang akan memanipulasi data input dan data yang tersipan di basis data dengan cara tertentu untuk menghasilkan keluaran yang dihasilkan.
 
 
3. Blok Keluaran
 
Produk dari sistem informasi ialah keluaran yang merupakan informasi yang berkualitas dan dokumentasi yang berguna untuk semua tingkat manajemen serta semua pemakai sistem.
 
 
4. Blok Teknologi
 
Teknologi merupakan kotak alat (tool-box) di dalam sistem informasi. Teknologi digunakan dalam menerima input, menjalankan model, mengakses dan menyimpan data-data, menghasilkan sekaligus mengirimkan keluaran dan membantu pengendalian dari sistem secara keseluruhan.
 
 
5. Blok Basis Data
 
Database adalah kumpulan data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya, tersimpan di perangkat keras komputer dan digunakan perangkat lunak untuk memanipulasinya.
 
 
6. Blok Kendali
 
Pengendalian perlu dirancang dan diterapkan untuk meyakinkan bahwa hal-hal yang dapat merusak suatu sistem dapat dicegah ataupun bila terlanjur terjadi kesalahan-kesalahan dapat langsung cepat diatasi.
 
Sekian tulisan dari pengertian pakar mengenai pengertian informasi menurut para pakar, semoga tulisan pengertian pakar mengenai pengertian informasi menurut para pakar dapat bermanfaat.

Sumber : Tulisan Pengerti Pakar :

– Muhammad Musligudin dan Oktafianto, 2016. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Menggunakan Model Terstruktur dan UML. Yang Menerbitkan CV Andi Offset : Yogyakarta.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More