Rabu, 27 Februari 2013

Boediono Tersangka, Agus Martowardojo Gubernur BI?

 

RMOL. Wakil Presiden Boediono ramai disebut akan segera menjadi tersangka dalam megaskandal bailout Bank Century Rp 6,7 triliun. Kabarnya, KPK sedang memproses surat perintah penyidikan (Sprindik)-nya.

Penetapan tersangka terhadap Boediono akan diikuti oleh proses pemberhentian sebagai Wakil Presiden RI. Pertanyaannya, siapakah pengganti Wapres Boediono?

Setelah Anas Urbaningrum ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus gratifikasi diikuti ancaman Anas membuka 'borok' pemerintahan termasuk bailout Bank Century kepada Timwas Century DPR, disebut-sebut Presiden SBY meminta pertimbangan Mantan Wapres Jusuf Kalla.

SBY sadar pernyataan Anas akan menjadi 'bola liar' yang dapat mengganggu stabilitas politik. Maklum, ketika Skandal Bank Century terjadi, Jusuf Kalla dianggap berseberangan kebijakan dengan Menkeu Sri Mulyani dan Gubernur BI Boediono.

Perbincangan antara SBY dan JK meluas, mengarah pada persoalan apabila Wapres Boediono menjadi tersangka dan kemudian berhenti atau diberhentikan dengan hormat oleh DPR. Presiden SBY meminta JK sebagai 'pendamping' sampai 2014 atau Pilpres 2014. Jusuf Kalla menolak. Dia mengatakan tidak perlu ada Wapres baru. JK memperilakan SBY menyelesaikan pemerintahan tanpa Wakil Presiden dan dirinya akan mendukung.

Pernyataan JK ini menjadi dukungan politik yang sangat penting. Tapi, bagaimana dengan manuver politis yang akan dilakukan oleh pendukung Boediono?

Pergantian Gubernur Bank Indonesia Bulan Mei mendatang dijadikan momentum untuk meminimalisir manuver politis atau sikap-sikap kritis pendukung Boediono. Menteri Keuangan Agus Martowardojo disorongkan menjadi Gubernur BI.

DPR menerima Agus Martowardojo dengan tangan terbuka atau gembira sebagai calon tunggal Gubernur BI. Padahal dia pernah ditolak DPR dalam fit and propertest Gubernur BI tahun 2008 lalu. Berdasarkan pemberitaan, DPR seolah-olah merasa tidak ada masalah. Media juga tidak mempermasalahkan atau lupa bahwa Agus Martowardojo pernah tidak lulus dalam fit and proper test sebagai calon Gubernur BI di DPR. [dem]

Rabu, 27 Februari 2013 , 19:39:00 WIB

Laporan: Ade Mulyana

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More