Minggu, 10 Maret 2013

Amra Babic, Wali Kota Muslimah Berjilbab Pertama di Eropa


Amra Babic, Wali Kota Muslimah Berjilbab Pertama di Eropa

Minggu, 10 Maret 2013, 20:43 WIB
Komentar : 0
www.habertakip.com
Amra Babic
A+ | Reset | A-
REPUBLIKA.CO.ID, SARAJEVO -- Terpilihnya Amra Babic menjadi Wali Kota perempuan Muslim pertama di Bosnia menjadi titik balik dari kembalinya identitas Islam di negaranya. 

Ini sekaligus menjadi jawaban Bosnia terhadap larangan jilbab yang diberlakukan negara-negara Eropa, semisal Prancis.

Tidak mudah bagi Muslim Bosnia untuk menegaskan jati dirinya. Pada masa pemerintahan Turki Ustmani, Islam menjadi bagian yang tak terpisahkan bagi warga Bosnia. Ketika kekuasaan Kesultanan Usmani berakhir umat Islam dipaksa menjadi ateis.  

Ini kemudian menjadi ancaman terhadap perempuan Muslim Bosnia, termasuk Babic, dalam upaya menegaskan identitasnya. 

Berakhirnya kekuasaan komunis dalam perang saudara berkepanjangan, ada satu harapan untuk kembali memperlihatkan identitas warga Bosnia sebagai bagian dari umat Islam dunia. Karena itulah, terpilihnya Babic menjadi kepala pemerintahan sebuah kota kecil menjadi awal yang baik.

Tidak mudah baginya untuk mengemban amanah itu. Kekerasan dan hal lain menjadi tantangan ke depan. Akantetapi Muslim Bosnia percaya, Babic yang merupakan ekonom handa mampu membuat perubahan besar melalui insting tajam berpolitiknya. 

Itu terbukti, dalam waktu singkat, Babic mampu mendapatkan reputasi sebagai adminstrator yang tangguh. Ia bahkan diharapkan mampu membawa Bosnia mengejar ketertinggalannya. 

"Aku warga Eropa, aku seorang Muslim. Ini identitas saya," kata dia seperti dikutip The Washington Post, Ahad (10/3).

Babic mengatakan apa yang lihat masyarakat dari luar mungkin hanyalah  jilbab. Tapi masyarakat tidak tahu kekuatan apa yang ada didalamnya. Sebuah kekuatan untuk tidak melakukan hal buruk. 

"Dalam menjalani hidup. Aku selalu bicara dalam bahasa kejujuran bukan bahasa kebencian," kata dia.
Reporter : Agung Sasongko
Redaktur : Heri Ruslan

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More